PLN Sukseskan Gelaran Festival Piknik Musik Terbesar di Indonesia

Memastikan rangkaian acara berjalan tanpa kedip, petugas PLN standby di lokasi acara Festival Piknik Musik Terbesar di Indonesia.

Jakarta, 16 Juli 2024 – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya sukses menyediakan pasokan listrik yang andal tanpa kedip selama acara Bigu Fest 2024, Festival Piknik Musik Terbesar di Indonesia. Di balik kemeriahan Bigu Fest 2024, PLN telah menyediakan pasokan yang berasal dari 1 unit Uninterruptable Power Supply (UP) total daya 300 kVA dan 2 Unit Gardu Bergerak (UGB) total daya 1.250 kVA, serta petugas PLN yang siaga di lokasi acara. Total daya penggunaan listrik untuk acara tersebut mencapai 48.000 kWh.

PLN memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dengan menyediakan pasokan listrik yang andal dan stabil sepanjang acara berlangsung.

Dalam rangka mensukseskan acara Festival Piknik Musik Terbesar di Indonesia, PLN telah menyediakan pasokan yang berasal dari 1 unit Uninterruptable Power Supply (UP) total daya 300 kVA dan 2 Unit Gardu Bergerak (UGB) total daya 1.250 kVA.

“Kami memastikan semua kegiatan di festival berjalan lancar tanpa adanya gangguan listrik, baik untuk kebutuhan panggung, pencahayaan, maupun fasilitas pendukung lainnya,” kata General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran

Lasiran juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kesuksesan acara ini.

“Kami sangat bangga dapat menjadi bagian dari Festival Piknik Musik Terbesar di Indonesia. Ini adalah wujud nyata komitmen kami dalam mendukung berbagai kegiatan yang dapat memberikan kebahagiaan dan manfaat bagi masyarakat. Kami akan terus berupaya memberikan layanan terbaik untuk mendukung acara-acara serupa di masa mendatang,” ujarnya.

Booth PLN turut meriahkan pergelaran acara Festival Piknik Musik Terbesar di Indonesia.

Di samping itu, PLN tidak hanya hadir dalam memastikan pasokan listrik, tetapi juga berpartisipasi aktif dengan membuka booth layanan di lokasi acara.

“Kehadiran booth PLN di lokasi acara tidak hanya untuk melayani pelanggan, tetapi juga mengenalkan berbagai produk PLN, salah satunya PLN Mobile,” tambah Lasiran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *